Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pamah View Langkat : Wisata Camping dengan Panorama Alam yang Menakjubkan.

Lokasi Pamah View  berada di Dusun Pamah Semelir, Desa Telagah, Sei Bingai, Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Berjarak sekitar 76 Km dari kota Medan atau Sekitar 2 jam perjalanan  darat. Dengan mengendarai mobil, Alhamdulillah akses jalan yang kami lalui sangat baik dan lancar tanpa kendala apapun. 

Biaya masuk Pamah View Langkat pun cukup terjangkau, hanya 20 ribu per orang sudah termasuk biaya parkir kendaraan

Setiba di lokasi, kita langsung disuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan. Hijaunya pepohonoan berbaris rapi diantara bebukitan.  Semilir angin menggoyangkan padang rerumputan berpadu dengan suara gemercik air semakin menambah keasrian dan eksotisme tempat ini.

Tak jauh kaki melangkah dari pintu gerbang, kita langsung bisa mendapati kolam renang yang didesain sangat natural, mirip seperti telaga alami. Airnya jernih kehijauan, bersih dan segar sekali. Disekitar telaga disusun bebatuan besar dan kecil sehingga tampak menakjubkan dipandang mata.

Disekitar telaga, terdapat pendopo dengan jumlah sangat banyak, jika kita letih selepas berenang di telaga. kita bisa beristirahat sejenak memanfaatkan pendopo yang ada. Tersedia juga cafe dan minimarket yang cukup lengkap. Kita bisa menghangatkan badan dan bersantai dengan menikmati kopi/teh ditemani aneka cemilan yang tersedia.

Untuk fasilitas, Pamah View bisa dibilang sangat lengkap. Ada beberapa kontainer yang didesain seperti kamar hotel untuk dijadikan tempat penginapan dengan harga bervariasi, mulai dari 300 ribu sampai 800 ribu per malam.

Untuk kalian yang ingin bermalam sembari menikmati pemandangan alam dengan budget terjangkau, bisa menyewa tenda sebagai tempat camping dengan biaya mulai dari 100 ribu per malam.  Ada banyak tenda yang disedikan di tempat ini. Namun, kalau kalian membawa tenda sendiri, cukup membayar biaya sebesar 50 ribu rupiah saja sebagai biaya untuk menginap dan mendirikan tenda di Pamah View ini.

Pamah View, menurut saya bisa dikatakan hampir mirip dengan Sibolangit suasananya. Tampak hijau dengan hamparan rerumputan, bebatuan dan pepohonan. Namun disini terasa agak lebih dingin. Selain itu, kelebihan tempat ini mempunyai telaga yang didesain sangat apik dan mempunyai air terjun mengalir disepanjang tempat ink. Tak hanya itu, fasilitas disini sangat lengkap, mulai dari cafe, minimarket, hotel hingga toilet yang bersih dan nyaman. Oia, kalau di Sibolangit sinyal mudah didapat, kalau disini tidak ada sinyal. Namun mereka menyediakan wifi yang bisa kita beli seharga 5 ribu rupiah untuk bisa mendapatkan kode unik aksesnya.

Pamah View ini sangat cocok untuk dijadikan tempat outbound dan camping bersama keluarga, rekan kerja, anak sekolah (Pramuka) dan mahasiswa yang ingin mencoba suasana baru, asyik dan syahdu.

Untuk melihat Pamah View lebih lengkap, yuk tonton video berikut. Klik,share dan komen ya




3 komentar untuk "Pamah View Langkat : Wisata Camping dengan Panorama Alam yang Menakjubkan."

  1. pamah view ini wisata baru y bang, mantap juga nih bang untuk bisa di kunjungi

    BalasHapus
  2. Dapat rekomendasi tempat healing baru.. Thx bang

    BalasHapus
  3. Mantap, udah pernah kesni, sejuk kali, rekomended kali buat yag mau liburan🥰

    BalasHapus